Pos

Agen Tabung VGL Seluruh Indonesia

VGL adalah singkatan dari Vessel Gas Liquid. Tabung VGL merupakan jenis tabung gas kriyojenik yang bertekanan sangat tinggi (very high pressure cryogenic cylinder). Tabung VGL mempunyai fungsi sebagai media untuk menyimpan zat kimia yang berwujud cair. Sebut saja liquid gas (gas cair) seperti hingga Nitrogen (N2), Karbondioksida (CO2), Oksigen (O2), hingga Argon (Ar). Tabung VGL sendiri memiliki kapasitas melebihi 150 liter.

Berbicara mengenai tabung VGL, ada beberapa jenis tabung VGL, yaitu sebagai berikut:

  1. High Pressure VGL untuk aplikasi output 24 Bar

VGL ini lebih banyak dipakai untuk storage liquid gas Argon (Ar) dan Karbondioksida (CO2).  Perlu diketahui bahwa gas Karbondioksida tidak boleh bertekanan di bawah 11 bar. Sebab hal demikian dapat membuat CO2 menjadi beku. Akibatnya, tabung VGL dapat menjadi rusak sehingga tidak dapat digunakan untuk waktu yang lama.

  1. Medium Pressure VGL untuk aplikasi output 13 Bar

Tabung VGL jenis ini biasanya dipakai untuk menyimpan liquid gas Nitrogen (N2) dan Oksigen (O2).

  1. Low Pressure VGL untuk aplikasi output 5-7 Bar

Jenis VGL ini termasuk tabung VGL yang jarang digunakan di negara Indonesia. Salah satu contoh tabung VGL yaitu tabung VGL dengan tipe  XL 45 HP. Tabung VGL jenis ini mempunyai spesifikasi sebagai berikut.

  • Memiliki tinggi sekitar 59,6 inci atau sekitar 151,3 cm dengan diameter 20 inci atau 50,8 cm
  • Berat kosong sekitar 123 kg dan akan bertambah hingga 310 kg ketika diisi
  • Kapasitas maksimum cairan mencapai 176 liter dengan rincian Oksigen hingga 163 liter, Nitrogen hingga 141 liter, dan Argon hingga 143 liter

Tabung VGL dapat didapatkan melalui distributor maupun agen-agen gas di seluruh Indonesia. Kami, PT Gas Depo Industry merupakan agen tabung VGL tepercaya yang telah berpengalaman dalam bidang gas. Agen-agen kami tersebar di seluruh penjuru Indonesia mulai dari Pulau Sumatra hingga Indonesia bagian timur. Agen-agen kami siap menyalurkan kebutuhan tabung VGL Anda ke berbagai kota besar di Indonesia seperti Palembang, Bekasi, Jakarta, Semarang, Surabaya, hingga sampai ke luar Pulau Jawa.

Kami memastikan bahwa setiap produk yang kami salurkan merupakan kualitas terbaik, tidak terkecuali tabung VGL. Sebagai perusahaan yang telah menangani kebutuhan gas selama bertahun-tahun, kami sadar bahwa kualitas pelayanan dan produk merupakan hal paling penting untuk dijaga. Oleh karena itu, kami selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik sehingga produk kami akan aman ketika digunakan untuk berbagai macam kepentingan, tak terkecuali produk tabung VGL.

Tabung VGL merupakan tabung yang digunakan untuk menyimpan zat kimia dengan wujud cair. Berbagai senyawa kimia sering disimpan ke dalam tabung VGL. Misalnya adalah nitrogen, oksigen, argon dan lainnya tentu dalam bentuk cair. Tabung ini dapat dimanfaatkan dalam berbagai bidang seperti dalam kegiatan perindustrian.

Apabila Anda ingin memesan tabung VGL baik dalam jumlah sedikit maupun dalam jumlah besar, silakan hubungi Call Center kami. Kami akan menyalurkan pesanan Anda ke berbagai daerah di Indonesia. Dapatkan penawaran menarik pada setiap pemesanan produk di PT. Gas Depo Industry.